NEGERI SAMPAH

Minggu, 25 Oktober 2009
Yahya Muhaimin

Di negeri yang sampah ini
Aku mengeja berpatah-patah kebisuan
Lewat desahan nafas
Lewat sosok-sosok yang meringis kelaparan

Di negeri sampah ini
Aku melihat berjuta-juta nyawa
Mengantri menunggu ajal

Di negeri yang sampah ini
Rakyat diajarkan cara mengemis
Dengan bantuan langsung tunai

Sungguh kini aku telah terlalu bosan
Karena sampah ini telah terlau sesak
Untuk terus kutawan dalam kebimbangan
Untuk kuabadikan dalam setiap kerinduan

Negeriku, negeri sampah
Sarang koruptor dan para bedebah

0 komentar:

Posting Komentar